Konten Viral

Viral Hansamu Yama Gara-gara Gagal Cetak Gol ke Gawang Kosong

MILENIALNEWS.ID – Hansamu Yama Pranata viral lantaran menyia-nyiakan peluang emas saat laga Timnas Indonesia kontra Brunei Darussalam di Piala AFF 2022, Senin, 26 Desember 2022.

Hansamu gagal mencetak gol ke-3 bagi Tim Garuda. Padahal dia dalam posisi di hadapan gawang yang kosong.

Awalnya pada menit ke-53, Asnawi Mangkualam melakukan penetrasi ke kotak penalti.

Baca juga:  DPRD Kalimantan Tengah Belajar Pengelolaan Cagar Budaya Kota Tangerang

Hansamu yang masih berada di area pertahanan lawan setelah mencoba membantu mencetak gol dari proses tendangan pojok kemudian mencoba berlari dari belakang mencoba memanfaatkan situasi.

Baca juga: Bak Main Futsal, Indonesia Bantai Brunei 7-0 di Piala AFF 2022

Asnawi pun melihat pergerakan Hansamu. Bek kanan Timnas Indonesia itu kemudian melepaskan umpan ke arah Hansamu yang tidak terjaga.

Baca juga:  Sinar Mas Land & Hongkong Land Luncurkan NavaPark Business Suites, Grand-Scale Workspace Pertama di Kawasan Komersial Premium Paling Strategis di BSD City

Maksud Hansamu menyepak bola ke dalam gawang tak berhasil. Bola malah melambung tinggi melewati mistar.

Peluang emas yang terbuang percuma tersebut membuat komentator seolah tak percaya dengan apa yang terjadi.

Asnawi pun tampak menyesali kegagalan Hansamu melesakkan si kulit bundar ke gawang Brunei.

Momen Hansamu gagal mencetak gol tersebut menjadi viral di dunia maya. Video tayangan ulang kegagalan Hansamu mencetak gol tersebut kemudian diunggah ulang oleh banyak orang.

Baca juga:  Perkuat Kinerja ASN dan Pelayanan Publik, Pj Wali Kota Lantik 14 Pejabat Baru

Baca juga: Indonesia Kalahkan Kamboja 2-1

Meskipun demikian, Tim Merah Putih tetap memenangkan laga kontra Brunei Darussalam dengan skor 7-0.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button